Senin, 28 Oktober 2024 SD Kristen Aletheia Lumajang , dalam upaya menumbuhkan semangat persatuan dan menghargai keberagaman sukses menggelar puncak Projek P5 dengan Tema “Berkebinekaan Global :Hadiah untuk Teman” di desa Tunjungrejo. Kegiatan ini melibatkan siswa – siswa PAUD Sinar Harapan, PAUD Harapan Kasih, TK Dharma Wanita, dan TK Tabitha.

Serangkaian kegiatan seru dan edukatif digelar dalam acara ini. Anak – anak diajak bernyanyi dan bermain bersama. Selain itu, siswa – siswi SD Kristen Aletheia Lumajang juga membagikan hadiah yang telah mereka buat sendiri kepada teman – teman baru mereka dari PAUD Sinar Harapan, PAUD Harapan Kasih, TK Dharma Wanita, dan TK Tabitha.

Acara ini berjalan dengan penuh antusiasme dari para siswa maupun anak-anak PAUD dan TK. Keceriaan terlihat di setiap kegiatan, menjadikan acara puncak P5 ini sebagai pengalaman yang tak terlupakan bagi semua peserta.

By
William Yohanathan L

PUNCAK PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) DENGAN TEMA “BERKEBINEKAAN GLOBAL: HADIAH UNTUK TEMAN”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *